Sadar Diri

Sadar artinya merasa, tau atau ingat (kepada keadaan yang sebenarnya), keadaan ingat akan dirinya,  Dan tidak semua orang sadar bahwa dirinya tidak tahu atau tidak ingat akan siapa dirinya,  Sekalipun secara sadar dalam bertindak, tetapi tidak tahu eksistensinya.
Sedangkan kesadaran adalah pengetahuan penuh atas diri, lokasi dan waktu.
Kesadaran adalah sebagian dari hidup, karena hidup belum tentu sadar.
Sadar akan adanya kesadaran inilah yang menuntun untuk lebih menghargai hidup dan kehidupan.  Karena secara tidak sadar, semua yang hidup dapat tetap hidup bukan karena dirinya, tapi karena "SESUATU" yang tidak disadarinya.

Selama kita sadar bahwa kesadaran itu adalah "SUATU" anugrah, maka kita lebih menghargai hidup. Dan SESUATU itu pasti menjaga dan tetap menyadarkan diri kita untuk tetap sadar siapakah kita dalam hidup ini.